Monday, June 19, 2023

CONTOH PROPOSAL ALAT PERAGA

 

BAB I

PENDAHULUAN

 

A.    LATAR BELAKANG

 

Proses belajar mengajar di sekolah mencakup penyajian berbagai mata pelajaran baik untuk kepentingan melanjutkan pendidikan maupun untuk bekal pengetahuan dan keterampilan. Proses belajar mengajar akan menarik serta merangsang rasa ingin tahu dan ingin mencoba perserta didik jika proses belajar mengajar tersebut dilengkapi alat peraga. Dengan begitu, peserta didik akan belajar secara aktif.

Proses belajar mengajar di sekolah harus disajikan dalam bentuk konkret sesuai dengan tingkat perkembangan berfikir peserta didik pada jenjang pendidikan tertentu. Itulah sebabnya alat peraga dalam proses belajar mengajar memegang perana penting. Keterbatasan tingkat berfikir peserta didik harus diatasi dengan membawa mereka pada kegiatan yang sebenarnya melalui percobaan atau dengan menggunakan alat peraga.

 Penggunaan alat peraga ini bukan dimaksudkan untuk mengganti guru mengajar tetapi merupakan pelengkap atau pembantu guru dalam mengajar, atau membantu para peserta didik dalam mempelajari sesuatu sehingga  berhasil dalam mengajar.

Penggunaan alat peraga dalam Proses Belajar Mengajar memungkinkan peserta didik untuk belajar lebih luas, dapat menemukan bahan pelajaran dengan lebih baik sehingga tujuan belajar mengajar dapat dicapai.

 

B.     TUJUAN

  1. Meningkatkan mutu pendidikan yang berkualitas dengan sarana dan media pendidikan yang efektif dan efisien.
  2. Menyiapkan sumber daya manusia dalam pendidikan dan pembelajaran
  3. Menyiapkan lingkungan yang mendukung aktifitas sekolah
  4. Melengkapi sarana dan suatu media pembelajaran yang mendukung dalam pelaksanaan pendidikan dan pembelajaran.

C. URAIAN ALAT PERAGA

 

I. Alat Peraga Abjad dan Kartu Huruf

 

a.      Perkakas / Alat yang di gunakan

1.      Gunting Besar

2.      Penggaris

3.      Lem Kertas

4.      Pensil

5.      Spidol Besar

b.      Bahan – bahan

1.      Kertas Karton Polos

2.      Kertas Asturo Warna

c.       Cara Pembuatan

a.       Potong terlebih dahulu kertas karton menjadi dua bagian, potongan kertas karton tersebut digunakan sebagi bahan dasar penempatan huruf dan abjad.

b.      Langkah selanjutnya kertas asturu di buat bangun kotak persegi empat sama sisi dengan ukuran 10 cm.

c.       Setelah membuat kotak persegi empat barulah membuat angka dan huruf dalam kontak tersebut dengan menggunakan sepidol

d.      Untuk lebih indah dan menarik gunakan sepidol besar dengan warna yang berbeda dari setiap huruf atau angka yang akan dibuat

e.       Kemudian barulah tahap penyelesaian yaitu pemotongan dari pada setiap huruf dan angka, lalu rekatkan menggunakan lem pada kertas karton yang sudah di siapkan

f.       Berilah fariasi sesuai dengan keinginan anda 

d.      Manfaat dan Kaitan Alat Peraga dengan Pembelajaran

Alat peraga ini bisa digunakan sebagai proses pengenalan dasar kepada anak – anak khususnya yang baru saja mengijak bangku sekolah dan alat peraga ini dapat memvisualisasi proses pemahaman dan penerapan dalam pembelajaran matematika dan bahasa Indonesia

 

 

 

 

 

 

 

 

 

 

II. Alat Peraga Bilangan dan Lambang Bilangan

 

a.      Perkakas / Alat yang di gunakan

a.       Gunting Besar

b.      Penggaris

c.       Lem Kertas

d.      Pensil

e.       Spidol Besar

b.      Bahan – bahan

a.       Kertas Karton Polos

b.      Kertas Asturo Warna

c.       Cara Pembuatan

a.       Potong terlebih dahulu kertas karton menjadi dua bagian, potongan kertas karton tersebut digunakan sebagi bahan dasar penempatan huruf dan abjad.

b.      Langkah selanjutnya kertas asturo di buat bangun kotak persegi empat sama sisi dengan ukuran 10 cm.

d.      Setelah membuat kotak persegi empat barulah membuat bilangan dan lambing bilangan dalam kontak tersebut dengan menggunakan sepidol

e.       Untuk lebih indah dan menarik gunakan sepidol besar dengan warna yang berbeda dari setiap huruf atau angka yang akan dibuat

f.       Kemudian barulah tahap penyelesaian yaitu pemotongan dari pada setiap huruf dan angka, lalu rekatkan menggunakan lem pada kertas karton yang sudah di siapkan

g.      Berilah fariasi sesuai dengan keinginan anda 

d.      Manfaat dan Kaitan Alat Peraga dengan Pembelajaran

Alat peraga ini bisa digunakan sebagai motivasi kepada anak – anak dalam memvisualisasi proses pemahaman dan penerapan dalam pembelajaran matematika

 

III. Alat Peraga Satuan Ukuran Berat dan Luas

 

a.      Perkakas / Alat yang di gunakan

1.      Gunting Besar

2.      Penggaris dan Meteran

3.      Lem Kertas

4.      Pensil

5.      Spidol Besar

6.      Gergaji

 

b.      Bahan – bahan

a.       Kertas Karton Polos

b.      Kertas Asturo Warna

c.       Kayu Triplek

c.       Cara Pembuatan

a.       Persiapkan Kayu teriplek ukuran persegi panjang sesuai dengan ukuran yang dikehendaki

b.      Potong terlebih dahulu kertas karton menjadi dua bagian, potongan kertas karton tersebut digunakan sebagi bahan dasar penempatan satuan ukuran dan berat

d.      Langkah selanjutnya kertas asturu di buat bangun kotak persegi empat sama sisi dengan ukuran 20 cm.

e.       Setelah membuat kotak persegi empat barulah membuat satuan ukuran dan berat dalam kontak tersebut dengan menggunakan sepidol

f.       Untuk lebih indah dan menarik gunakan sepidol besar dengan warna yang berbeda dari setiap satuan ukuran dan berat yang akan dibuat

g.      Kemudian barulah tahap penyelesaian yaitu pemotongan dari pada setiap satuan ukuran dan berat, lalu rekatkan menggunakan lem pada kertas karton yang sudah di siapkan dan rekatkan pula pada kayu triplek.

h.      Berilah fariasi sesuai dengan keinginan anda 

d.      Manfaat dan Kaitan Alat Peraga dengan Pembelajaran

Alat peraga ini bisa digunakan sebagai proses pengenalan kepada anak – anak dan alat peraga ini dapat memvisualisasi proses pemahaman dan penerapan dalam pembelajaran matematika

 

IV. Alat Peraga Peta Kota Cirebon

 

a.      Perkakas / Alat yang di gunakan

1.      Gunting Besar

2.                                                Penggaris dan Meteran

3.      Lem Kertas

4.      Pensil

5.      Spidol Besar

6.      Gergaji

b.      Bahan – bahan

1.      Kertas Karton Polos

2.      Cat Warna

3.      Kayu Papan

c.       Cara Pembuatan

a.       Karton atau papan kayu dicat dengan warna dasar hitam

b.      Buatlah gambar dalam bentuk kerangka pulau atau benua yang hendak di jadikan sebagai peta

c.       Apabila kerangka gambar sudah benar, tebalkan dengan cat putih

d.      Tandailah setiap hal/lokasi yang penting dengan sepidol atau cat pewarna

e.       Berilah fariasi sesuai dengan keinginan anda 

d.      Manfaat dan Kaitan Alat Peraga dengan Pembelajaran

Alat peraga ini bisa digunakan sebagai proses pengenalan kepada anak – anak untuk mengetahui letak dan tempat dalam peta. Alat peraga ini dapat memvisualisasi proses pemahaman dan penerapan dalam pembelajaran IPS.

 

V. Alat Peraga Kincir Air

 

a.      Perkakas / Alat yang di gunakan

1.      Palu

2.                                                Gegep

3.      Obeng Min dan Ples

4.      Solder Listrik

5.      Kunci Pas

6.      Gergaji

b.      Bahan – bahan

                              1.      Kayu Papan dan Triplek

                              2.      Besi siku

                              3.      Dinamo DC

                              4.      Lampu / Bohlam DC

                              5.      Besi Selinder as

                              6.      Paku, mur / baut dan paku ulir

                              7.      Bekas glombang kabel / benang

                              8.      Rantai karet

                              9.      Kabel dan Saklar

                          10.      Timah

c.       Cara Pembuatan

a.       Potonglah papan kayu / triplek ukuran persegi panjang, sesuai dengan lebar gelombang benang, tempelkan dengan paku ulir / mur dan baut dengan membentuk kincir atau turbin

b.      Pasanglah besi as silinder pada lobang as gelombang dan tempatkan secara kuat pada dudukan turbin dengan plat dan baut

c.       Hubungkan dynamo dan bohlam dengan kabel, gunakan solder dan timah untuk menyambungnya

d.      Tempatkan dynamo pada kedudukannya dan hubungkan dengan plat rantai karet agar dapat berputar seiringnya berputarnya kincir

e.       Pasangkanlah semua alat pada kedudukan besi siku secara kuat dan pastikan agar siap dipergunakan

d.      Cara Kerja Alat

Kincir air jika tertimpa pancuran air dengan deras maka akan berputar . putaran kincir akan menggerakan plat rantai karet untuk memutarkan dynamo secara bersamaan dan akibatnya dapat menghasilkan electromagnet arus listrik untuk dapat menyalakan lampu

e.       Manfaat dan Kaitan Alat Peraga dengan Pembelajaran

Alat peraga ini bisa digunakan sebagai proses pengenalan kepada anak – anak untuk mengetahui bahwa kincir air dapat menghasilkan arus listrik . Alat peraga ini dapat memvisualisasi proses pemahaman dan penerapan dalam pembelajaran IPA

 

VI. Alat Peraga Bel Listrik

 

a.      Perkakas / Alat yang di gunakan

1.                                                Palu

2.                                                Gegep

3.                                                Obeng Min dan Ples

4.                                                Solder Listrik

5.                                                Gunting

b.      Bahan – bahan

1.      Speker

2.      Rangkaian Bel

3.      Kabel

4.      Timah

5.      Saklar bel

6.      Mur, baut dan paku

7.      Papan / Triplek

 

 

 

c.       Cara Pembuatan

a.       Potong papan atau triplek ukuran persegi panjang

b.      Pasang sepeker , Rangkaian bel pada papan atau triplek yang sudah disediakan dengan mur

c.       Hubungkan rangkaian bel pada sepeker dengan menggunakan kabel

d.      Pasangkan juga saklar pada rangkaian bel sebagai on dan off bel listrik

d.      Manfaat dan Kaitan Alat Peraga dengan Pembelajaran

Alat peraga ini bisa digunakan sebagai proses pengenalan kepada anak – anak untuk mengetahui bahwa arus listrik bisa menghasilkan suara . Alat peraga ini dapat memvisualisasi proses pemahaman dan penerapan dalam pembelajaran IPA

 

 

 

 

 

 

 

 

 

 

 

 

 

 

 


 

 

 

 

BAB II

RINCIAN ANGGARAN

 

NO

URAIAN

VOLUME

HARGA

JUMLAH

1

Abjad dan Kartu Huruf

1 Set

110.000

110.000

2

Bilangan dan Lambang Bilangan

1 Set

92.500

92.500

3

Satuan Ukuran Berat / Luas

1 Set

125.000

125.000

4

Peta Kota Cirebon

5 buah

250.000

250.000

5

Turbin Air / Kincir Air

1 set

150.000

150.000

6

Bel Listrik

3 set

200.000

600.000

Jumlah

1.327.500

 

Cirebon, 11 Desember 2008

Kepala SDN Kartini II

 

 

 

 

 

YEYET ROHYATI, S.Pd

NIP. 130561403

 

 
 

 

 

 

 

 

 

 

 

 

 

 

 


BAB III

P E N U T U P

 

Dengan berbesik rasa tanggung jawab, Proposal Pengembangan Media Pembelajaran  yang telah disusun ini masih banyak kekurangan. Semoga dapat dijadikan pedoman bagi terwujudnya harapan-harapan bersama, baik sebagai pendidik maupun masyarakat.

Mudah-mudahan Proposal Pengembangan Media Pembelajaran ini di dukung oleh berbagai pihak. Karena tanpa daya dukungnya program tersebut tidak akan dapat berjalan sesuai yang telah direncanakan bersama. Dan semoga Allah SWT. dapat meridhoi yang kami rencanakan tersebut. Amien…

 

 

No comments:

Post a Comment

Soal UJian Sekolah Kelas 6 IPA 2024

  PENILAIAN SUMATIF AKHIR JENJANG (PSAJ) TAHUN PELAJARAN 2 023 / 2 024   Mata Pelajaran                          : IPA Kelas/Semest...